Penggantian Sparepart AC Direct Expansion System

Direct Expansion System

Direct Expansion atau Pendinginan DX, merupakan prinsip perpindahan kalor dari media refrigeran dalam satu area melalui evaporator dan kondenser. Media pendingin untuk didalam sistem DX merupakan freon. Biasanya sistem ini memiliki jalur yang pendek dimana jarak evaporator dan kondenser tidak begitu jauh.

Adapun komponen utama dalam sistem DX adalah:

  1. Refrigeran/freon, sebagai media utama yang mengalir didalam sistem pendingin, dimana menjadi dingin di evaporator dan menjadi panas di kondenser
  2. Compressor, komponen elektrikal motor yang memberikan energi dan memompa freon didalam sistem pendingin
  3. Evaporator, sebagai komponen yang menyerap udara panas di lingkungan dengan memberikan udara sejuk di komponen evaporator melalui freon dengan tekanan rendah
  4. Kondenser, sebagai komponen yang membuang panas ke udara luar dan menyalurkan kembali freon dengan temperatur hangat ke evaporator
  5. Expansion valve, sebagai komponen yang bekerja sebagai regulator diantara tekanan tinggi dan rendah pada sistem, memberikan juga pressure drop pada freon yang dibawa oleh kondenser agar tekenan freon menjadi rendah sehingga temperaturnya menjadi lebih dingin

Seluruh sistem pendingin merupakan siklus tertutup, dimana seluruh sistem bekerja dan bergerak dengan bantuan motor dan kompressor. Komponen ini memberikan energi pada sistem pendingin.

PT CIKAMI memberikan jasa untuk merekondisi sistem pendingin DX dan juga memberikan jasa untuk memasangkan sistem pendingin DX yang baru bagi bangunan yang membutuhkan.